Pemerintah Kabupaten Berau mengelar upacara bendera peringatan detik-detik proklamasi. Bertindak sebagai inspektur upacara Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas.
Kegiatan dipusatkan di Lapangan Pemuda Tanjung Redeb, Kamis (17/8). Dengan dihadiri undangan dari Forkopimda, Kepala OPD, perwakilan perusahaan, organisasi masyarakat, tokoh agama, pemuda dan adat dan veteran. Upacara ini juga disaksikan oleh puluhan masyarakat.
Sementara untuk peserta upacara berasal dari unsur TNI, Polri, Satpol PP, Dishub, Organisasi Masyarakat serta pelajar. Secara keseluruhan peringatan detik-detik proklamasi berjalan dengan khidmat, aman dan lancar.
33 pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) yang telah dilantik secara fisik dan mental juga menjalankan tugas dengan baik. Diiringi lagu Indonesia Raya, para petugas sukses menaikan bendera merah putih tanpa hambatan.
Peringatan detik-detik proklamasi ini ditutup dengan penyerahan Satya Lencana Karya Satya dan pemenang kompetisi inovasi daerah. Serta pembagian bendera merah putih kepada para pengendara.