Tanjung Redeb - Sekretaris Daerah (Sekda) Berau, Muhammad Said mengikuti rapat persiapan pelantikan kepala daerah bersama biro Adpim Provinsi Kalimantan Timur, Kamis (10/4/2025) di ruang teleconfrence Diskominfo Berau.
Dalam rapat ini dibahas Rapat ini dibahas persiapan pelantikan Bupati-Wakil Bupati, Ketua Dekranasda, Ketua PKK dan Bunda Paud Kabupaten Berau Masa Jabatan 2025- 2030.
Dalam rapat tersebut, dipimpin oleh Kepala Biro POD Kalimantan Timur, Siti Sugiyanti. Ia mengungkapkan bahwa pelantikan harus dipersiapkan secara matang agar pelaksanaannya berjalan dengan baik dan lancar. Dan sebelum pelaksanaan akan dilaksanakan terlebih dahulu gladi kotor dan gladi bersih.
"Jadi dipersiapkan sebaik mungkin, gladi kotor akan dilaksanakan pada hari Minggu, dimulai pukul 16.00 Wita dan gladi bersih pada hari Senin pukul 10.00 Wita, serta jadwal pelantikan Bupati, Wakil Bupati pada tanggal 15 April 2025 pada pukul 10.00 Wita," ujarnya.
Pemerintah Provinsi Kaltim telah menyiapkan 150 undangan, dan dari Kabupaten Berau perkiraan sebanyak 200
Usai pelaksanaan kegiatan Sekkab Muhammad Said menjelaskan, Pemkab Berau akan mencetak serta mendistribusikan undangan sesuai list. Di lokasi pelantikan nanti para tamu undangan akan diberikan tanda pengenal.
"Kami siap mensukseskan dan mendukung berjalannya aacara ini dengan menekankan pentingnya koordinasi yang solid antara seluruh pihak terkait, baik aspek teknis dan administratif agar dipersiapkan secara menyeluruh guna menghindari kendala selama pelaksanaan acara," tegasnya. (AJ/Prokopim)