TANJUNG REDEB - Pjs Bupati Berau, Sufian Agus lepas peserta jalan sehat dalam rangka memperingati hari Korpri ke 53, di Halaman Kantor Bupati, jumat(22/11/2024). Antusia terlihat dari ratusan peserta yang berdatangan mengikuti jalan sehat berhadiah tersebut.
Dalam sambutannya Pjs Bupati Sufian menyampaikan apresiasi diadakan jalan sehat ini, serta apresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Berau melalui momentum HUT korpri ini, karena telah bekerja keras melaksanakan agenda pembangunan dalam rangka mewujudkan kesejahteraan di Bumi Batiwakkal.
“Melalui momentum yang berharga ini, saya mengajak dan menyerukan kepada kita semuanya untuk terus berkontribusi, menjadikan Korpri untuk Indonesia," katanya.
Ia pun mengajak bersama-sama dalam meningkatkan netralitas, dan menjadi contoh teladan masyarakat, sekaligus meningkatkan kompetensi kepemimpinan melayani dan akuntabilitas jabatan. Ia pun berharap sinergitas dan semangat dalam setiap ASN masing-masing untuk memberikan pelayanan yang lebih maksimal, dalam rangka kemajuan dan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Berau.
Diakhir sambutannya Sufian mengingatkan melalui perayaan HUT ke-53 KORPRI ini, untuk
menerapkan Core Value ASN Berakhlak, dengan Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif.
“Besar harapan saya, seluruh ASN Kabupaten Berau dapat mengamalkan nilai-nilai ini dalam pratik kerja keseharian. Sebab, nilai-nilai ini adalah nilai-nilai dasar yang sudah sepatutnya kita amalkan dan hayati sebagai seorang ASN yang profesional dan berakhlak teladan," tutupnya. (DT/Prokopim)