Tanjung Redeb- Wakil Bupati Berau Gamalis melaksanakan buka puasa bersama dengan jajaran Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Berau, di Rumah Dinas Jabatan, Minggu (16/03/2025).
Pada buka puasa Ramadhan kali ini dihadiri oleh Kepala Opd, Pengurus PKK Kecamatan, anggota Dekranasda dan Pengurus PPTI Kabupaten Berau, serta warga sekitar Rumah Dinas Jabatan.
Terpantau sejak pukul 17.00 wita Wakil Bupati sudah mulai disibukkan menyambut para tamu dan undangan yang hendak melakukan buka puasa ramadhan 1446 H. Wakil Bupati menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran segenap tamu yang berkenang hadir, semoga langkah bapa ibu sekalian dapat diberi ganjaran pahala oleh Allah SWT.
Buka puasa bersama kali ini menjadi momentum kita menjalin kembali hubungan silaturahmi, namun kita berharap pada kesempatan kali ini dapat kembali pererat ukhuwah islamiyah ini.
"Momentum buka puasa bersama ini menjadi bagian sebagai sarana dalam menjalin hubungan islamiyah diantara kita," katanya.
Pada kesempatan itu diisi pula dengan ceramah agama yang diisi oleh Ustadz Rahmatullah Ridwan Dalam ceramahnya menyampaikan tentang Surga yang merindukan 4 kelompok, yaitu orang yang senantiasa membaca Al - Quran, yang kedua orang yang menjaga lisannya, yang ketiga orang yang memberikan orang yang kelaparan, dan orang yang berpuasa di bulan Ramadhan.
"Mari kita melakukan kebaikan di bulan Ramadhan dan jika empat hal itu dilakukan Allah akan mengampuni dosa kita, dan jika sudah diampuni maka surga akan rindu dengan kita," pesannya.
Mengakhiri segenap rangkaian kegiatan buka puasa tersebut, dilaksanakan Sholat Magrib berjamaah yang dipimpin oleh Ustadz Rahmatullah Ridwan. (AJ/Prokopim)