KELAY - Dihadapan masyarakat Kampung Merasa, Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas, memastikan pembangunan jalan poros menuju desa wisata di pedalaman Kecamatan Kelay ini akan dilanjutkan. Hal itu ditegaskannya saat memberikan sambutan di acara penutupan Festival Meja Panjang Kampung Merasa, Jumat (28/6/2024).
Jalan poros Kampung Merasa sepanjang kurang lebih 10,9 kilometer dan telah di aspal sepanjang 5,7 kilometer. Melalui anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) Berau tahun 2024 ini telah dituntaskan sepanjang 2 kilometer dan akan kembali dilanjutkan pada APBD Perubahan, secara bertahap hingga penganggaran tahun berikutnya. “Tahun ini tadi, sudah diaspal dua kilometer dan lima gorong gorong dengan anggaran Rp 13,5 miliar. kita akan terus lanjutkan agar bisa teraspal seluruhnya,” ungkapnya.
Pembangunan jalan poros menuju Kampung Merasa dikatakannya membutuhkan proses yang panjang. Pasalnya pemerintah daerah harus lebih dulu mengurus ijin pinjam pakai kawasan budidaya kehutanan (KBK) yang dilintasi jalan poros. Namun dirinya memastikan proses pembangunan ini akan terus berlanjut demi kenyamanan dan kelancaran masyarakat dalam beraktivitas dan mendorong peningkatan perekonomian di kampung yang masuk dalam 300 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) Tahun 2024 ini.
Pemkab Berau ditegaskannya berkomitmen memberikan perhatian serius dalam pembangunan kampung. Terutama dalam pemenuhan infrastruktur dasar yang menjadi kebutuhan utama masyarakat. Selain peningkatan jalan poros hingga aspal, bupati perempuan pertama di Bumi Batiwakkal ini juga memberikan atensi kepada organisasi perangkat daerah (OPD) terkait untuk terus menginventarisir kebutuhan masyarakat di kampung. “Selain jalan poros, infrastruktur dasar lainnya juga menjadi perhatian, ini komitmen kami,” tandasnya. (Tim/Prokopim)